Kisah perjalanan band Sheila On 7 di parodikan pada ajang Pentas Gudang Garam Merah Spektafest 2011, di Karawang, Jawa Barat, Jumat (17/6/2011).
Ajang ini memang membuat konsep berbeda yang biasa di lakukan band-band saat tampil di panggung. Ada rangkaian cerita yang terselip nuansa hiburan komedi yang menampilkan komedian terkenal macam Aming, tentu penonton mendapatkan suguhan yang mengasyikan.
“Semoga saja kisah perjalanan kita ini jadi inspirasi bagi orang yang memulai bikin band. Dari mulai ketemuan, pentas dari satu panggung ke panggung festival lain, bikin lagu sendiri sampai rekaman,” tutur sang gitaris, Eross.
Nama Sheila on 7 memang sulit terlupakan, pasalnya band ini salah satu pencetus genre musik pop yang khas mereka mainkan, yang mereka namakan Sheila Music.
Album pertama sampai ke-3 band asal Yogyakarta, ini, yakni Sheila On 7, Kisah Klasik untuk Masa Depan, dan 07 Des, sukses berat dipasaran. Seiring menjamurnya band generasi baru album berikutnya tak begitu sesukses ke-3 album tersebut.
“Dulu sering dapat award, tapi dua album sebelumnya nggak pernah ada award. Lebih banyak off air. Domisili soalnya di Yogyakarta. Kalau syuting buat televisi, kan syutingnya harus di Jakarta, sementara kami tinggal di Yogyakarta,” tutur Eross setelah itu menyebutkan album ke-8 mereka berjudul 'Berlayar' mendapatkan double platinum.
“Dulu platinum 150 ribu, tapi sekarang kan 75 ribu untuk dapat satu platinum. Mungkin karena penjualan secara fisik semakin menurun,” tutup pelantun Jadikan Aku Pacarmu, ini.
Download video nya
sumber